Minggu, 24 Juli 2011

Rangkuman PTI ke-12

INTERNET

            Internet sebagai media komunikasi dan penyebaran informasi yang sangat populer saat ini merupakan bagian dari perkembangan sistem Teknologi Informasi dan Komunikasi, khususnya di bidang komunikasi jaringan komputer. Banyak sekali informasi yang bisa didapatkan melalui internet baik dalam negeri maupun luar negeri.

Apakah Internet itu ?
            Internet (Interconnected Network) adalah sebuah sistem komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia tanpa mengenal batas teritorial, hukum dan budaya, sebagai sarana berkomunikasi dan menyebarkan informasi. Setiap komputer dan jaringan terhubung - secara langsung maupun tidak langsung - ke beberapa jalur utama yang disebut internet backbone dan dibedakan satu dengan yang lainnya menggunakan unique name yang biasa disebut dengan alamat IP 32 bit. Contoh: 202.155.4.230 .
Menurut Lani Sidharta (1996) : walaupun secara fisik Internet adalah interkoneksi antar jaringan komputer namun secara umum Internet harus dipandang sebagai sumber daya informasi. Isi Internet adalah informasi, dapat dibayangkan sebagai suatu database atau perpustakaan multimedia yang sangat besar dan lengkap. Bahkan Internet dipandang sebagai dunia dalam bentuk lain (maya) karena hampir seluruh aspek kehidupan di dunia nyata ada di Internet seperti bisnis, hiburan, olah raga, politik dan lain sebagainya.

Bagaimanakah sejarah internet itu sendiri ?
Cikal bakal jaringan Internet yang kita kenal saat ini pertama kali dikembangkan tahun 1969 oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat dengan nama ARPAnet (US Defense Advanced Research Projects Agency). ARPAnet dibangun dengan sasaran untuk membuat suatu jaringan komputer yang tersebar untuk menghindari pemusatan informasi di satu titik yang dipandang rawan untuk dihancurkan apabila terjadi peperangan. Dengan cara ini diharapkan apabila satu bagian dari jaringan terputus, maka jalur yang melalui jaringan tersebut dapat secara otomatis dipindahkan ke saluran lainnya.


             Di awal 1980-an, ARPANET terpecah menjadi dua jaringan, yaitu ARPANET dan Milnet (sebuah jaringan militer), akan tetapi keduanya mempunyai hubungan sehingga komunikasi antar jaringan tetap dapat dilakukan. Pada mulanya jaringan interkoneksi ini disebut DARPA Internet, tapi lama-kelamaan disebut sebagai Internet saja. Sesudahnya, internet mulai digunakan untuk kepentingan akademis dengan menghubungkan beberapa perguruan tinggi, masing-masing UCLA, University of California at Santa Barbara, University of Utah, dan Stanford Research Institute.

Ada beberapa akses internet
1. Akses internet dengan dial up

2. Akses INTERNETdengan ADSL

3. Akses internet dengan hotspot

4. Akses internet mobile

5. Akses interent wireless


Istilah dalam internet
1. WIFI (wireless fidelity), merupakan teknologi yang memungkinakan terhubungnya komputer dengan jaringan tanpa kabel
2. Hotspot, meruakan jangkauan dari wifi
3. ISP (internet service provider), merupakan sebuah perusahaan yang menangani layanan mengenai internet
4. ADSL (asymmetric digital subscriber line) merupakan kmunikasi internet dengan kecepatan tinggi
5. Modem (modulation demodulation) merupakan alat untuk merubah sinyal analog menjadi digital atau sebaliknya.

           www meruapakan fasilitas internet yang menghubungkan dokumen page dalam lingkungan lokal maupun jarak jauh. Web Browser, perangkat lunak untuk mengakses www ( world wide web) untuk menjeljahi internet, jenisnya mozila firefox


internet explorer



Berikut ini beberapa contoh Manfaat dari penggunaan internet di berbagai bidang.
1. Di bidang pendidikan

Untuk bidang pendidikan, internet memungkinkan kita untuk mendapatkan banyak referensi keilmuan dari perpustakaan maya (Library Online) yang ada di internet dan sebagai media pembelajaran secara online semisal belajar jarak jauh dengan menggunakan teleconference internet (e-learning).

2. Di bidang ekonomi dan bisnis
Untuk bidang ekonomi dan bisnis, internet hadir dengan istilah e-commerce. Dengan adanya e-commerce, kegiatan perdagangan, jual beli, promosi, dan lain sebagainya dapat dilakukan lewat internet tanpa harus berpergian.

3. Di bidang pemerintahan
Untuk bidang pemerintahan, internet hadir dengan istilah e-government. Dengan adanya e-government, pemerintah dapat dengan mudah memberikan informasi dan layanan kepada masyarakat secara maksimal dan juga dapat digunakan untuk saling mempererat hubungan pemerintahan antar suatu negara.

4. Di bidang sosial
Internet pada bidang sosial dapat digunakan untuk memberikan informasi mengenai berbagai macam kegiatan sosial yang telah, sedang atau akan dilaksanakan dan juga dapat Pengertian Internet dan Intranet Divisi Pendidikan Sekolah-LP3TNF 7
digunakan untuk membantu penggalangan dana untuk kegiatan sosial tersebut.
5. Di bidang keagamaan
Internet dapat digunakan untuk sarana diskusi, tanya jawab masalah agama, berbagi ilmu agama, dan lain sebagainya.

6. Dan bagi mereka yang mencari hiburan, internet menyediakan banyak fasilitas yang bisa digunakan, mulai dari permainan, musik dan video.

            Di samping manfaat-manfaat di atas, internet juga memiliki efek negatif dikarenakan terlalu bebasnya informasi yang ada di internet. Sehingga memungkinkan anak-anak melihat berbagai hal yang tidak pantas untuk dilihat ataupun dibaca seperti pornografi dan kekerasan.
Tindak kejahatan yang berlangsung di internet banyak juga terjadi, semisal hacking yaitu proses masuk secara paksa ke suatu situs yang dilakukan oleh hacker, cracking yaitu kegiatan hacking yang tidak hanya masuk secara paksa namun juga mengambil dan merusak data dari situs tersebut. Jenis tindak kejahatan melalui internet ini dinamakan cybercrime.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar